Kenali 5 Tipe Love Language, Kamu yang Mana?
Memberikan serta menunjukkan cinta dan kasih sayang kita kepada orang terdekat kita merupakan hal yang paling krusial dalam sebuah hubungan agar tetap harmonis. Setiap orang tentu memiliki cara sendiri dalam mengekspresikan cintannya atau disebut love language.
Love Language atau Bahasa cinta
merupakan bentuk ekspresi dalam mengungkapkan perasaan cinta dan sayang kita
kepada orang lain. Intinya bagaimana kita mengkomunikasikan cinta kita kepada
pasangan,orangtua, sahabat, dan orang-orang terdekat.
Menurut Dr. Gary Chapman dalam
bukunya berjudul The Five Love Languages ada 5 tipe love language atau bahasa cinta
seseorang untuk mengetahui keinginan seseorang dalam menerima cinta.
1.
Words
Affirmation
Words Affirmation
berbicara tentang penghargaan atau pujian verbal yang akan membuat kita merasa
disayangi, dihargai, dan dicintai lewat puji-pujian itu. Mendengarkan kata “Aku sayang
kamu”, “kamu tambah cantik”, “Kamu melakukan
yang terbaik” dan kata-kata puji lainnya yang membuat kita merasa lebih diperhatikan
dan dikagumi. Sebaliknya, kalau kita mendapatkan kritikakan yang menjatuhkan ataupun juga komentar-komentar
negatif kita akan merasa sangat sedih.
Bukan hanya
kata-kata pujian loh mendapatkan puisi, kutipan-kutipan cinta, bahkan
kalimat-kalimat lucu juga bisa menggembirakan orang yang memiliki love language
ini.
2.
Physical
touch
Physical touch
atau sentuhan fisik. Mulai dari pegangan tangan, pelukan, pijatan, maupun
sekedar usapan di ubun-ubun udah berharga sekali untuk seorang dengan bahasa cinta
ini. Dengan sentuhan mereka akan merasa
dihargai sekali. Tidak perlu dipertontonkan di depan orang-orang. Meskipun
hanya berdua, mereka akan sangat merasa sangat dicintai dan disayangi.
Sebaliknya orang
yang memiliki Bahasa cinta physical touch mereka akan merasa tidak dihargai dan
disayangi jika mereka diabaikan dan tidak disentuh. Misalnya nih ketika dia
ingin menggandeng tangan kita namun kita malah menolak atau mengabaikannya.
Mereka pasti akan merasa sangat sedih dan kecewa.
3.
Receiving
gifts
Bagi mereka
dengan love language ini, memberi hadiah dianggap tanda cinta dan kasih sayang,
Hadiah itu tidak perlu mahal atau lebay. Kalian bisa memberi hadiah-hadiah
kecil tapi yang memorable. Jadi untuk
orang-orang yang memiliki bahasa cinta receiving gifts tidak perlu mahal untuk membuat
mereka merasa disayangi atau dihargai. Dengan memberi hadiah telah menunjukkan
perhatian dan usaha kita.
Misalnya juga nih
kalian dari luar kota dan tidak membeli ataupun membawakan oleh-oleh untuk
mereka. Mereka akan merasa terabaikan dan terlupakan cuman masalah kalian gak
bawa oleh-oleh. Bukan berarti mata duitan. Tapi mereka menganggap disayangi
ketika dikasih hadiah-hadiah kecil .
4.
Acts
of Service
Beda dari Bahasa cinta
words affirmation yang merasa disayangi ketika mendapat kata-kata pujian. Orang dengan Bahasa cinta act of service lebih
merasa disayangi dan dicintai dengan aksi nyata ataupun tindakan secara
langsung.
Misalnya
memasakkan makanan kepada mereka, menjemput, menemani belanja, dan acts of
service lainnya. Orang dengan bahasa cinta ini akan membuat hidup semudah
mungkin. Makanya orang-orang seperti ini akan merasa tidak diharagi atau disayangi ketika apapun
yang kamu lakukan yang kesannya akan membuat hidup mereka tambah berat.
5.
Quality
Time
Orang-orang yang
memiliki love language quality time ini akan meluangkan waktunya untuk
orang-orang terdekat atau orang-orang yang diprioritaskan meskipun sedang
sibuk-sibuknya. Karena bagi mereka ini meluangkan waktu merupakan cara mereka
dalam mengekspresikan cintanya.
Pastikan ketika
melakukan quality time dengan orang dengan love language ini kalian gak
memperhatikan hal-hal lain, misalnya sibuk main Handphone. Kalian benar-benar fokus mendengarkan mereka bahkan
berusaha menatap matanya untuk menjukkan perhatian kalian. Jangan melakukan sebaliknya yah.
Dengan mengetahui love language kamu ataupun orang terdekatmu. Ini akan membantu dalam memperbaiki dan menambah keedekatan hubunganmu. Sehingga akan mengurangi bahkan menghindari pertengakaran maupun konflik yang seharusnya tidak pelru terjadi.
Dengan mengerti love language
seseorang yang berbeda-beda tentu kita bisa saling memahami satu sama lain dan juga
belajar menempatkan kebutuhan orang yang kita sayangi diatas kebutuhan kita
sendiri.
Post a Comment for "Kenali 5 Tipe Love Language, Kamu yang Mana?"